Inter Milan Bungkam Juventus di Liga Italia 2021-2022, Simone Inzaghi Makin Pede Kejar AC Milan dan Napoli

[ad_1]

INTER Milan berhasil membungkam Juventus 1-0 di lanjutan Liga Italia 2021-2022, Senin (4/4/2022) dini hari WIB. Catatan positif itu membuat pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi kian percaya diri, timnya kembali ke jalur persaingan scudetto bersama AC Milan dan Napoli.

Sebagaimana diketahui, Inter Milan sukses mempermalukan Juventus di hadapan publik sendiri. Berlaga di Allianz Stadium, kandang Juventus, Nerazzurri (julukan Inter Milan) berhasil unggul lewat gol penalti Hakan Calhanoglu di menit ke-45+5.


Inter Milan vs Juventus

Keunggulan tersebut kemudian terus bertahan hingga pertandingan usai. Hasilnya, Inter Milan pun meraih kemenangan tipis. Dengan hasil tersebut Simone Inzaghi menganggap hasil ini sebagai langkah penting dalam mengejar titel scudetto.

Pasalnya, saat ini pasukan Simone Inzaghi tengah menduduki posisi ketiga di klasemen Liga Italia 2021-2022 dengan poin 63. Mereka hanya tertinggal tiga angka dari AC Milan dan Napoli yang menduduki dua posisi teratas.

“Hasil ini merupakan langkah penting. Kami tengah mengejar Milan dan Napoli. Kami sadar telah kehilangan poin belakangan ini. Tetapi, kami akan berusaha untuk memulihkannya pada delapan laga terakhir,” kata inzaghi dikutip Football Italia, dilansir Senin (4/4/2022).

Kendati demikian, Simone Inzaghi mengaku tak merasa terttekanan. Ia justru merasa hasil yang diraih timnya saat ini sudah melebihi harapan yang dibayangkan pada awal musim.

“Saya tak merasakan tekanan. Sejujurnya, kami sudah bekerja lebih baik dari perkiraan awal saya di titik ini, dalam hal hasil, performa dan trofi. Saya ingat pada awal musim banyak yang mengatakan jika kami belum bisa menang di kandang Juventus selama 11 tahun,” ujarnya.

Inter Milan vs Juventus

Di sisi lain kekalahan dari Inter Milan, kian membuat Juventus tertinggal dari tiga besar Liga Italia 2021-2022. Si Nyonya Tua (julukan Juventus), terpaku di urutan keempat dengan koleksi 59 poin.

Mereka terpaut empat poin dari Inter Milan. Bahkan, Juventus tengah dibayangi oleh AS Roma di posisi kelima, yang berhasil menang 1-0 atas Sampdoria. Klub asal Ibu Kota itu memilki 54 poin, hanya selisih lima angka dari Juventus.

[ad_2]