Jadi Kiper Dadakan, Kyle Walker Selamatkan Man City dari Kekalahan

[ad_1]

MILAN – Insiden menarik terjadi di laga keempat Grup C Liga Champions 2019-2020 yang mempertemukan Atalanta melawan Manchester City di San Siro, Kamis (7/11/2019) dini hari WIB. Kiper baru hadir di kubu Man City setelah dua penjaga gawang mereka yakni Ederson Moraes dan Claudio Bravo terpaksa keluar dari lapangan pertandingan.

Karena tak ada tidak pilihan lagi di bangku cadangan, akhirnya Man City memasang kiper dadakan dengan menunjuk sang bek yakni Kyle Walker. Harap-harap cemas pun terjadi di kubu tim tamu karena selama 10 menit terakhir, Walker harus berusaha menjaga gawang Man City dari kebobolan.

Kyle Walker (Foto: UEFA)

Man City sendiri sejatinya telah menurunkan kiper utamanya yakni Ederson di starting XI. Tetapi pada babak kedua, Man City memilih menarik Ederson dari lapangan dan menggantikannya dengan kiper cadangan yakni Bravo.

Baca juga Man City Harus Puas Bermain Imbang saat Hadapi Atalanta

Keputusan tersebut diambil Man City sebagai tindakan pencegahan cedera terhadap Ederson yang sebelumnya telah didiskusikan dengan staf medis tim. Ketika Ederson ditarik keluar, Man City pun sudah unggul 1-0 lewat gol Raheem Sterling pada menit ketujuh. Tetapi bencana datang kala Bravo bertugas di bawah mistar gawang di babak kedua.

Hanya berselang beberapa menit dari pergantian kiper, Bravo gagal menjaga gawang Man City dengan baik. Atalanta sukses menyamakan kedudukan 1-1 setelah Mario Pasalic mencetak gol pada menit 49.

Claudio Bravo (Foto: UEFA)

Situasi semakin pelik kala Man City harus bermain dengan 10 pemain karena Bravo menerima kartu merah pada menit 81. Karena tak ada pilihan lain lagi, Man City akhirnya menunjuk Walker sebagai penjaga gawang. Beruntung Walker berhasil meraih clean sheet dan memberikan sedikit kelegaan bagi Man City karena keadaan imbang 1-1 tidak berubah hingga laga berakhir.

[ad_2]