SALZBURG – Nama Erling Haaland kian meroket meski dirinya baru berusia 19 tahun. Terbaru, ia mencetak dua gol saat timnya, Red Bull Salzburg, takluk 2-3 dari Napoli di matchday ketiga Grup E Liga Champions 2019-2020, Kamis (24/10/2019) dini hari WIB.
Berkat keberhasilannya mencetak dua gol dalam laga dini hari tadi, Haaland tercatat telah mengoleksi enam gol di Liga Champions 2019-2020 dan berstatus sebagai top skor sementara. Haaland pun mencatatkan diri sebagai pesepakbola pertama yang mencetak enam gol dalam tiga penampilan awal di Liga Champions!
Sebelum membobol gawang Napoli, Haaland menggelontorkan bola saat Salzburg bersua KRC Genk dan Liverpool. Haaland mencetak hattrick ke gawang Genk, dan mengemas satu gol saat bersua Liverpool.
BACA JUGA: Busquets Akui Barcelona Tak Menang Mudah di Markas Slavia Praha
Sayangnya, gol-gol yang dibuat Haaland belum memberikan hasil positif bagi Salzburg. Selain menang 6-2 atas Genk, Salzburg ditumbangkan Liverpool 3-4 dan Napoli 2-3. Meski begitu, secara individu Haaland tampil memesona.