CRISTIANO Ronaldo tercatat sebagai top skor sepanjang masa Liga Champions dengan koleksi 130 gol. Pesepakbola berpaspor Portugal ini tujuh kali menjadi top skor Liga Champions, terbanyak ketimbang pemain mana pun di dunia.
Hanya saja, produktivitas Cristiano Ronaldo di Liga Champions agak tergerus semenjak pesepakbola 35 tahun ini memutuskan pindah ke Juventus pada musim panas 2018. Dalam dua musim terakhir, perolehan gol Cristiano Ronaldo tak pernah menembus dua digit.
(Cristiano Ronaldo menggila saat membela Real Madrid)
Di Liga Champions 2018-2019, Cristiano Ronaldo mengemas enam gol dari sembilan pertandingan. Kemudian semusim berselang, Cristiano Ronaldo mencetak empat gol dari delapan pertandingan.
Hal itu berbeda jika dibandingkan saat Cristiano Ronaldo keluar sebagai top skor Liga Champions secara beruntun dari 2012-2013 hingga 2017-2018. Dalam periode tersebut, koleksi gol Cristiano Ronaldo selalu menembus dua digit.
Cristiano Ronaldo berturut-turut mencetak 12 gol pada 2012-2013, 2013-2014 (17), 2014-2015 (10), 2015-2016 (16), 2016-2017 (12) dan 2017-2018 (15). Dalam periode tersebut, hasil yang didapat Real Madrid selaku klub Cristiano Ronaldo sangat baik.
BACA JUGA: Lebih Elite Mana Klub yang Dibobol Cristiano Ronaldo dan Messi di Liga Champions?
Dari enam musim tersebut, empat di antaranya diakhiri Los Blancos –julukan Madrid– dengan gelar juara. Cristiano Ronaldo tercatat membawa Real Madrid juara Liga Champions 2013-2014, 2015-2016, 2016-2017 dan 2017-2018.