[ad_1]
MILAN – Winger AC Milan, Suso, menyebut Gennaro Gattuso adalah pelatih yang sempurna untuk I Rossoneri. Pemain berpaspor Spanyol itu yakin di bawah asuhan Gattuso, AC Milan bisa merebut dua gelar ‘juara’, merujuk pada Coppa Italia 2018-2019 dan kualifikasi Liga Champions musim depan.
Suso berani membandingkan AC Milan dengan Juventus. Menurutnya, Juventus belum tentu bisa bertahan di tengah badai cedera seperti halnya yang dilakukan AC Milan. Kemampuan mengatasi badai cedera itu lah yang menjadi keunggulan Gennaro Gattuso, setidaknya menurut Suso.
(Baca juga: Gattuso Akui Roma Lebih Pantas Menang ketimbang Milan)
“Sangat mungkin mencapai dua target. Gattuso sangat sempurna. Dia adalah pelatih yang tepat, datang di waktu yang tepat, dan berada di tempat yang tepat juga. Bagi kami, Gattuso adalah referensi,” ujar Suso, dilansir dari Football Italia, Jumat (8/2/2019).
“Dia banyak memberikan saran buat saya. Di tengah kesulitan, dia berhasil menjaga tim ini tetap kompak dan kompetitif. Anda tidak melihat itu di Juventus. Jika empat orang pemain utama mereka cedera, sudah pasti mereka kesulitan. Sementara kami tetap mampu bersaing di tengah badai cedera,” imbuh pemain berusia 25 tahun itu.
AC Milan akan kembali berlaga di pekan ke-24 Liga Italia 2018-2019 dengan menjamu Cagliari pada Senin 11 Februari dini hari WIB. Tiga poin dari laga tersebut akan menjaga peluang Alessio Romagnoli dan kawan-kawan untuk finis di urutan empat besar.
Sementara itu, target merengkuh Coppa Italia juga tinggal tiga langkah lagi. AC Milan kini sudah berada di babak semifinal dan akan bertandang ke Lazio pada leg I, 27 Februari 2019 dini hari WIB.
(fmh)
[ad_2]