Gerard Pique Menyebut Barcelona Mengalami Musim yang Pahit

[ad_1]

Barcelona – Bek Barcelona, Gerard Pique menyebut timnya mengalami musim yang pahit. Hal itu dikatakannya setelah Los Blaugrana, sebutan Barcelona, gagal menjuarai Copa Del Rey.

Kegagalan itu terasa sangat pahit untuk Pique. Pasalnya, Barcelona merupakan juara Copa Del Rey dalam empat musim sebelumnya.

“Selama La Liga berhasil dimenangkan, saya selalu menyebut itu sebagai musim yang bagus, tapi ekspektasinya kali ini jauh lebih tinggi,” katanya, dikutip dari Teledeporte.

Selain itu, Barcelona juga gagal menjuarai Liga Champions. Mereka terhenti di babak semifinal setelah disingkirkan Liverpool. Los Blaugrana sendiri harus puas dengan gelar La Liga.

“Itu memang tidak terjadi, dan kami merasa sedikit pahit karena kami harusnya bisa lebih baik,” ucapnya.

Pique mengakui keunggulan Valencia. Ini merupakan trofi mayor pertama untuk Valencia sejak mengangkat Copa del Rey pada 2008.

“Mereka (Valencia) mencetak dua gol di babak pertama. Namun, saya bangga dengan reaksi tim ini,” kata mantan bek Timnas Spanyol tersebut.

“Kami mencetak satu gol hebat dan nyaris menyamakan skor. Namun kami harus memberi selamat kepada Valencia. Mereka layak menjadi juara,” ujarnya.

Pada partai final Copa Del Rey yang berlangsung di Estadio Benito Villamarin, Barcelona kalah 1-2. Dua gol kemenangan Valencia dicetak oleh Kevin Gameiro dan Rodrigo, sedangkan gol balasan Barcelona dicetak Lionel Messi.

 

[ad_2]