[ad_1]
Onlinefitnessprofits.com, Jakarta – Luis Suarez bisa dikatakan sebagai satu di antara striker terbaik di dunia. Pemain asal Uruguay itu konsisten mencetak gol, baik saat berseragam Ajax Amsterdam, Liverpool, Barcelona ataupun saat membela negaranya.
Suarez total sudah mencetak lebih dari 589 gol selama berkarier di dunia sepak bola. Namun, Suarez tak hanya dikenal sebagai pemain dengan prestasinya saja.
Luis Suarez juga dikenal sebagai pemain yang kerap bertingkah kontroversial. Ia pernah dinyatakan bersalah saat melakuakan tindakan rasial kepada bek Manchester United, Patrice Evra.
Selain itu, Suarez pernah aksi memalukan di atas lapangan. Mantan pemain Liverpool itu menggigit Ivanovic pada April 2013, yang membuatnya mendapat sanksi 10 pertandingan.
Luis Suarez kembali mengulang aksi sama, kali ini kepada Giorgio Chiellini pada Piala Dunia 2014. Ia mendapat hukuman empat bulan atas perilakunya itu.
Meski begitu, hal itu tak membuat rekan-rekannya menjauh darinya. Ia terkadang bertingkah konyol dengan rekan satu timnya baik saat di Barcelona maupun di Timnas Uruguay.
Terbaru, ia mengerjai rekannya di Barcelona, Gerard Pique. Kedekatannya dengan Pique membuat Luis Suarez yakin ulahnya itu tak akan memicu permusuhan.
[ad_2]