[ad_1]
Onlinefitnessprofits.com, London – Mauricio Pochettino dipecat Tottenham Hotspur pertengahan pekan lalu. Ia kemudian digantikan Jose Mourinho. Setelah sepekan berselang pelatih asal Argentina itu buka suara.
Berita pemecatan Mauricio Pochettino menghebohkan. Lima setengah tahun sang arsitek menukangi Spurs. Ia dinilai sukses mengangkat pamor klub ke persaingan Premier League dan pentas Eropa.
Musim lalu, Pochettino sukses mengantarkan Tottenham ke final Liga Champions, sebelum akhirnya dikalahkan 0-2 oleh klub sesama Inggris, Liverpool. Pencapaian sensasional itu seperti menguap di awal musim 2019-2020.
Spurs terseok-seok, sehingga pemilik klub Daniel Levy menepikan Mauricio Pochettino. Di tangan Jose Mourinho, Tottenham terlihat mulai bangkit. Harry Kane dkk. memenangi dua laga beruntun melawan West Ham (3-2) dan Olympiacos (4-2).
Karena keputusan pemecatan dilakukan tiba-tiba, Pochettino terpaksa menulis pesan selamat tinggal kepada para mantan pemainnya di papan tulis taktik. Ia tak sempat pamitan langsung ke anak-asuhnya. Foto sang mentor berpamitan dibagikan di Twitter oleh asistennya, Jesus Perez.
Pochettino memimpin Spurs untuk empat kali finis empat besar beruntun di Premier League. Hanya saja sejak bulan Januari Tottenham Hotspur tak juga meraih kemenangan tandang. Hal ini memicu keputusan manajemen klub untuk memecatnya.
Sepekan berselang mantan manajer Espanyol dan Southampton itu merilis pernyataan resmi. Uniknya, walau dilengsekan paksa ia tetap melayangkan ucapan terimakasih kepada pemilik Spurs, Joe Lewis (pemilik klub), Daniel Levy (chairman), staf klub, pemain, dan penggemar.
[ad_2]