[ad_1]
Soal striker, Arsenal sudah punya Aubameyang dan Alexandre Lacazette. Keduanya bukan nama sembarangan di sepak bola Eropa.
Sayangnya, ketajaman kedua bomber itu belum mendapat bantuan dari lini tengah. Nicolas Pepe yang didatangkan dari Lille masih bermasalah dengan proses adaptasi.
Di sisa musim ini, praktis Arsenal butuh gelandang yang sudah paham seluk-beluk Liga Inggris. Nama gelandang sayap Crystal Palace, Wilfried Zaha sepertinya patut untuk dicoba.
Zaha sejatinya sudah masuk dalam daftar incaran di awal musim. Namun Palace bersikukuh enggan melepas eks gelandang Manchester United tersebut.
Sumber asli: Sportskeeda
Disadur dari: Liputan6.com (Lutfhie Febriyanto/Harley Ikhsan, Published 23/12/2019)
[ad_2]