Timnas Indonesia Dibantai Vietnam, Suporter Kirim Pesan Rindu pada Luis Milla



Onlinefitnessprofits.com, Jakarta – Timnas Indonesia kembali menelan hasil buruk di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Tim Garuda dipermalukan Timnas Vietnam dengan skor 1-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (15/10/2019) malam.

Dalam empat laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G, Andik Vermansah dkk. belum pernah mengecap satu pun kemenangan.

Tim Merah Putih bahkan belum meraih poin pada ajang tersebut. Timnas Indonesia terdampar di dasar klasemen Grup G dan disebut memiliki peluang yang sangat tipis untuk lolos ke babak selanjutnya.

Kekecewaan suporter sepak bola Tanah Air kian memuncak. Hashtag #Simonout bahkan sempat menjadi trending topik di Twitter. Lebih dari 6 ribu pecinta sepak bola Tanah Air menggunakan hashtag tersebut.

Tak berhenti sampai di situ, suporter Indonesia juga menyerbu akun Instagram Luis Milla. Sejumlah fan mengaku rindu dengan mantan pelatih Timnas Indonesia itu.

Saat Indonesia dipencundangi Vietnam tadi malam, Luis Milla mengunggah foto di akun Instagram personalnya. Foto tersebut memperlihatkan Luis Milla yang baru saja selesai menjadi pundit sebuah acara televisi.

Ia bersama dua rekannya mengawal pertandingan Kualifikasi Euro 2020 yang mempertemukan Spanyol dengan Swedia. Kolom komentar postingan tersebut ternyata menjadi ruang untuk suporter mencurahkan isi hatinya.

“Kami merindukanmu coach,” tulis salah satu pengguna Instagram.

“Kembali dan sehatkan Timnas kami, coach,” tambah pengguna Instagram lainnya.